Penjelasan Karakter Masochist - Brotato
Penjelasan karakter Masochist pada game Brotato
Masochist merupakan karakter Brotato yang sesuai namanya, masokis si penyuka rasa sakit. Semakin sering Masochist menerima serangan, maka semakin kuat Masochist.
Status & senjata bawaan Masochist
Berikut ini status dan daftar senjata bawaan karakter Masochist.
Status
Status bawaan yang dimiliki oleh Masochist adalah sebagai berikut:
- +5% Damage ketika menerima Damage sampai akhir Wave
- +10 Max HP
- +20 HP Regeneration
- +8 Armor
- -100% Damage
Di awal Wave, Damage Masochist mungkin tidak terlalu hebat. Akan tetapi, selama Masochist menerima serangan dari musuh secara terus menerus, maka Damage Masochist juga akan ikut meningkat (hanya sampai akhir Wave saja, dan direset ketika mulai Wave baru). Karena hal itu, Masochist disertai dengan HP Regeneration yang cukup tinggi untuk memulihkan dirinya dari serangan-serangan yang diterimanya dari musuh. Selain itu, Masochist juga memiliki pertahanan yang cukup tinggi, seperti +10 Max HP, dan +8 Armor yang dapat membantu Masochist agar dapat bertahan hidup lebih lama.
Senjata
Sebelum memulai permainan, Masochist dapat memilih satu dari senjata-senjata di bawah ini:
- Rock
- Scissors
- Cacti Club
- Ghost Axe
- Spiky Shield
- Double Barrel Shotgun
- Ghost Scepter
- Medical Gun
- Wand
Hadiah yang didapat setelah menang menggunakan Masochist
Setelah berhasil menyelesaikan satu permainan dengan menggunakan Masochist, akan terbuka senjata baru yang bernama Spiky Shield. Spiky Shield merupakan senjata Melee bertipe Medieval, Blunt dan dapat menjadi lebih kuat seiring bertambahnya status Armor.
Gameplay Masochist Danger 5
Jika kamu kesulitan untuk menyelesaikan tingkat kesulitan Danger 5 dengan menggunakan karakter Masochist, berikut ini gameplay dari karakter Masochist pada tingkat kesulitan Danger 5.